BANGKA BARAT– Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 yang dilaksanakan oleh Kodim 0431/Bangka Barat terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Salah satunya melalui pembangunan sumur bor sebanyak lima titik di wilayah untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga.
Dalam kegiatan ini, personel TNI bersama masyarakat setempat bergotong royong dalam membangun sumur bor di salah satu wilayah yang selama ini mengalami kesulitan mendapatkan akses air bersih. Pembangunan ini diharapkan dapat menjadi solusi jangka panjang bagi masyarakat setempat.
Komandan Kodim 0431/Bangka Barat, Letkol Inf Kemas M. Nauval menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam membantu pembangunan infrastruktur yang langsung berdampak pada kehidupan masyarakat.
“Melalui TMMD ke-123 ini, kami ingin memastikan bahwa masyarakat mendapatkan fasilitas dasar yang layak, salah satunya akses air bersih yang merupakan kebutuhan utama,” ujarnya.
Selain pembangunan fisik, program TMMD juga mencakup kegiatan non-fisik seperti penyuluhan kesehatan, wawasan kebangsaan, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat menjadi kunci keberhasilan program ini.
Kades Sekar Biru, Munarfarzah menyambut baik pembangunan sumur bor ini. mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan yang diberikan.
“Kami sangat berterima kasih kepada TNI yang telah membantu kami mendapatkan sumber air bersih. Ini sangat membantu kehidupan sehari-hari kami,” katanya.
Dengan adanya program TMMD ini, diharapkan pembangunan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat dapat terus meningkat, mencerminkan kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam membangun negeri