BANGKA BARAT – Wakil Bupati Bangka Barat, Yus Derahman, secara resmi membuka Festival Literasi Bangka Barat yang digelar di halaman Perpustakaan Daerah (Perpusda) pada Selasa (4/11). Kegiatan tersebut turut dihadiri Bunda PAUD Bangka Barat, Evi Astura Markus, Ketua DWP Bangka Barat, Dina Mardiana Soleh, serta perwakilan Forkopimda.
Pembukaan festival ini menjadi bukti komitmen Pemerintah Kabupaten Bangka Barat dalam memperkuat budaya membaca, menulis dan membangun kesadaran literasi di tengah masyarakat.
Dalam sambutannya, Yus Derahman menegaskan bahwa peningkatan literasi tidak boleh sebatas seremonial, tetapi harus menjadi gerakan kolektif yang mengakar di seluruh lapisan masyarakat.
“Festival literasi diharapkan melahirkan generasi Bangka Barat yang cerdas secara intelektual,” ujarnya.
Menurutnya, literasi memiliki peran fundamental sebagai pintu gerbang pengetahuan dan inovasi. Literasi bukan hanya sekadar membaca dan menulis, tetapi juga kemampuan menganalisis, memahami, mengolah, serta menerapkan informasi secara menyeluruh.
“Literasi membantu masyarakat memilah informasi yang benar, berpikir logis, serta tidak mudah terprovokasi oleh hoaks,” tutupnya.
Sebagai bagian dari pembukaan, panitia juga mengumumkan para pemenang dari berbagai lomba literasi yang digelar dalam rangkaian kegiatan festival.
Festival Literasi Bangka Barat ini diharapkan menjadi momentum untuk menumbuhkan minat baca sejak dini dan menginspirasi masyarakat menjadikan perpustakaan sebagai pusat aktivitas intelektual dan ruang edukatif yang berkelanjutan.

















