Laporan Wartawan Sorotanbangka.com, Fierly
SOROTANBANGKA.COM – Berbicara tentang pariwisata di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung seolah tak ada habisnya, baik wisata alam, sejarah maupun wisata baharinya, sangat memanjakan mata.
Kali ini redaksi sorotanbangka.com mengajak para pembaca untuk menyimak beberapa destinasi yang berhasil kami rangkum, letaknya di ujung barat Pulau Bangka.
Mentok merupakan ibukota Kabupaten Bangka Barat, terletak kurang lebih 180 Kilometer dari Kota Pangkalpinang, Ibukota Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Berikut 4 Destinasi Wisata di Kota Mentok yang berhasil kami rangkum:
1. Pantai Tanjung Kalian
Pantai Tanjung Kalian merupakan salah satu ikon Kota Mentok. Berjarak sekitar 7 Kilometer dari pusat kota, wisatawan hanya membutuhkan waktu kurang lebih 10 menit untuk sampai ke lokasi.
Selain menyimpan segudang sejarah, Pantai Tanjung Kalian merupakan tempat yang wajib dikunjungi bagi wisatawan untuk berlibur.
Bukan tanpa alasan, Pantai Tanjung Kalian menawarkan pemandangan yang indah, di sana berdiri kokoh Mercusuar peninggalan Kolonial Belanda yang dibangun pada Tahun 1862.
Disana wisatawan dapat menikmati suasana matahari terbenam sembari menyantap kuliner khas Kota Mentok yaitu otak-otak.
2. Pantai Baru
Pantai Baru letaknya tak jauh dari Pantai Tanjung Kalian. Memiliki karakter air jernih, pasir putih serta tempat bersandar perahu-perahu nelayan yang seolah menjadi magnet tersendiri bagi siapa saja yang berkunjung.
Berbeda dengan Pantai Tanjung Kalian, Pantai Baru merupakan salah satu tempat favorit bagi wisatawan untuk menikmati suasana matahari terbit sembari olahraga pagi, khususnya pada hari Sabtu dan Minggu pantai tersebut selalu ramai oleh pengunjung.