BANGKA TENGAH – Anggota DPRD Kabupaten Bangka Tengah, Rahmat Sumantri dibanjiri sejumlah aspirasi dari masyarakat. Hal itu saat dirinya melaksanakan reses di lingkungan Kecamatan Sungai Selan, Kabupaten Bangka Tengah, pada Kamis (16/1/2025) kemarin.
Diketahui, Rahmat Sumantri merupakan anggota DPRD Kabupaten Bangka Tengah Dapil II meliputi Kecamatan Sungai Selan dan Simpang Katis. Reses tersebut diikuti sekira 200 orang dan turut dihadiri oleh perwakilan mitra kerja DPRD.
Politisi Partai Gerindra ini mengatakan, kegiatan reses selain sebagai sarana saling silaturahmi, juga membantu wakil rakyat di DPRD mengetahui berbagai persoalan di tengah masyarakat.
“Kegiatan ini penting harus kita laksanakan karena ini untuk menyerap aspirasi langsung dari masyarakat. Aspirasi ini kita bawa ke tingkat kabupaten untuk dapat kita tindak lanjuti melalui pokir pokir kita,” ujarnya, Jumat (17/1/2025).
Setelah selesai dari kagiatan reses masyarakat juga mendapat bantuan sembako dari Rahmat Sumantri atau yang lebih akrab disapa Cecep tersebut.
“Ada sedikit bantuan untuk meringankan beban ekonomi yang saat ini sedang melanda di wilayah Bangka Belitung,” ujarnya.
Rahmat Sumantri menyampaikan, dirinya siap mendengarkan aspirasi dari masyarakat di agenda selanjutnya guna bahu membahu membangun daerah.