MEDSOS RHAMADAN 2025
Kartu Ucapan Marhaban Ya Ramadan Modern Biru Tosca Putih Tulang dan Kuning_20250228_194855_0000
Bangka BaratKriminalLokal

Gegara Cemburu, Pria di Mentok Aniaya Istri di Warung Kopi

427
×

Gegara Cemburu, Pria di Mentok Aniaya Istri di Warung Kopi

Sebarkan artikel ini
Pelaku saat diamankan di Mapolres Bangka Barat. Foto: Istimewa.
Pelaku saat diamankan di Mapolres Bangka Barat. Foto: Istimewa.

BANGKA BARAT – Salah seorang lelaki di Kecamatan Mentok resmi ditetapkan tersangka lantaran diduga terlibat kasus tindak pidana Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Lelaki yang dimaksud bernama Muamar Zhorif Akbar alias Zhorif (27).

Dari informasi yang berhasil dihimpun di lapangan, kasus ini terjadi pada Kamis (6/2/2025) lalu.

APPLY NOW
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kala itu, sekira pukul 21.10 Wib, istri tersangka, DK sedang tidak berada di rumah. Tersangka kemudian menghubungi wanita 24 tahun itu.

Akan tetapi, korban tidak memberikan jawaban. Dikarenakan biasanya apabila tersangka mencari keberadaan korban sedang dalam pengaruh minuman beralkohol. Saat itu, korban sedang berada di salah satu warung kopi yang ada di Mentok sekira jam 22.30 Wib.

Korban tidak sendiri namun bersama dengan rekan-rekannya. Tersangka lalu menemui dan menghampiri korban di warung kopi yang berada di Kampung Ulu, Mentok itu. Saat itu terjadi cek-cok mulut antara korban dan tersangka yang berujung ke arah penganiayaan.

Pertama tersangka mendorong tubuh korban hingga kepala bagian belakang terbentur pada sudut meja yang ada di warung. Lalu tersangka menarik kerah baju pakaian yang korban gunakan dan menyuruh korban membuka pakaian yang digunakan perempuan tersebut.

Tersangka lalu mencekik leher korban menggunakan kedua tangannya hingga korban terjatuh dan terbaring di sebuah kursi warung. Tersangka lalu memukul wajah korban secara berkali-kali menggunakan tangan kanannya yang mengenai pipi korban sebelah kiri.

Begitu pula kepala korban. Ketika akan meninggalkan tempat itu, tersangka membawa ponsel genggam milik korban. Tapi, korban meminta kembali ponsel miliknya sehingga tersangka menendang perut korban hingga korban terjatuh dan tertimpa motor.

Akibat kejadian itu, korban mengalami luka memar dan merasakan sakit di bagian wajah. Tepatnya di pipi sebelah kiri, pusing dan sakit di bagian kepala, lebam pada paha bagian dalam kaki kanan. Akibatnya, korban harus dirawat inap di Puskesmas Mentok.

Untuk diobservasi oleh dokter dan juga korban mengalami trauma dan takut sehingga melaporkan kejadian ini ke Polsek Mentok untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Setelah laporan diterima, petugas kepolisian langsung mencari keberadaan Zhorif.

error: