BANGKA SELATAN – Aktivitas penambangan timah yang merenggut korban jiwa kembali terjadi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Satu orang pekerja tambang timah meninggal dunia usai diduga tertimbun tanah longsor.
Insiden tersebut terjadi di Desa Kepoh, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan pada Senin (3/2/2025) kemarin.
Adapun korban yang meninggal dunia diketahui atas nama Syahril (40) warga Gadung, Kecamatan Toboali, Kecamatan Bangka Selatan.
“Korban berhasil ditemukan Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia pada kedalaman 5 meter di lokasi kejadian,” ujar Kakansar Pangkalpinang, I Made Oka, Selasa (4/2/2025).
“Rekan korban melihat tumpukan tanah mulai berjatuhan dari atas dan kemudian mengajak korban untuk segera menepi ke tempat yang aman. Namun tanah tersebut terlebih dahulu menimpa korban serta menimbun korban,” sambungnya.
I Made Oka menambahkan, dalam upaya pencarian korban longsor tersebut pihaknya mengerahkan 1 unit alat berat.
“Upaya yang dilakukan dengan memompa air yang menggenang cukup banyak di lokasi kejadian. Pencarian dibantu alat berat untuk menggali di lokasi kejadian korban tertimbun longsor,” ujarnya.
I Made Oka menyampaikan, setelah berhasil ditemukan korban selanjutnya diserahkan petugas ke pihak keluarga untuk dimakamkan.