BANGKA BARAT – Sejumlah akses jalan yang ada di Kecamatan Parittiga, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terancam putus.
Hal itu disebabkan oleh curah hujan yang tak kunjungan reda sehingga menyebabkan sejumlah akses jalan penghubung antar desa di Kecamatan Parittiga terancam putus.
Camat Parittiga, Adhian Zulhajjany mengungkapkan beberapa ruas jalan mengalami kerusakan parah, bahkan sebagian sudah tidak dapat dilalui kendaraan roda empat.
“Kondisi Parittiga saat ini terdapat beberapa titik jalan dan jembatan yang rusak. Di antaranya Jalan Raya Parittiga-Bakit, Jalan Hilarius-Paritempat, ujung Jalan Paritempat, serta Jalan Lingkar Manik yang kondisinya rusak parah dan tidak bisa dilalui kendaraan roda empat,” jelas Adhian pada Senin (20/1/2025).
Ia juga menambahkan, beberapa ruas jalan masih tergenang air akibat tingginya curah hujan, sehingga pengendara diimbau untuk tetap berhati-hati dan mencari jalan alternatif.
“Kami menghimbau untuk selalu hati-hati saat melintas dan memilih akses jalan alternatif,” tambahnya.
Terkait kondisi cuaca ekstrem yang kerap terjadi dan disertai angin kencang, Adhian mengingatkan masyarakat yang tinggal di daerah rawan banjir untuk tetap waspada dan siaga.
“Kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu siaga banjir bagi masyarakat yang tinggal di titik rawan Banjir,” tuturnya.