MEDSOS RHAMADAN 2025
Kartu Ucapan Marhaban Ya Ramadan Modern Biru Tosca Putih Tulang dan Kuning_20250228_194855_0000
Bangka BaratLokal

Tak Hanya Tambah Rambu, Warga Mentok Minta Jalan Imam Bonjol Diperbaiki

411
×

Tak Hanya Tambah Rambu, Warga Mentok Minta Jalan Imam Bonjol Diperbaiki

Sebarkan artikel ini
Truk yang menghantam rumah warga. Foto: Sorotanbangka.
Truk yang menghantam rumah warga. Foto: Sorotanbangka.

BANGKA BARAT – Warga Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, meminta pemerintah turun tangan untuk segera memperbaiki kondisi salah satu ruas jalan yang ada di Kecamatan Mentok.

Adapun yang dimaksud warga yakni Jalan Imam Bonjol atau tepatnya di dekat Tebing Salam, Kelurahan Keranggan, Kecamatan Mentok. Di ruas jalan tersebut terdapat tikungan tajam.

APPLY NOW
Scroll kebawah untuk lihat konten

Lokasi tersebut kerap kali terjadi kecelakaan lalu lintas. Yang teranyar satu unit truk pengangkut mie instan mengalami rem blong hingga menabrak rumah warga setempat, pada Jumat (24/1/2025) kemarin.

Kiki Yanto (29)  salah seorang warga menilai salah satu penyebab kecelakaan lalu lintas karena tikungan di Jalan Imam Bonjol tersebut terlalu tajam. Terutama bagi kendaraan yang berukuran besar.

“Melihat seringnya terjadi kecelakaan di sini, dengan kondisi jalan yang memiliki belokan patah atau tajam hampir 90 derajat, menurut saya perlu adanya perbaikan pada belokan tersebut sehingga tidak terlalu tajam,” ujarnya, Sabtu (25/1/2025).

Selain memiliki tikungan tajam, Kiki menyampaikan, pengendara mengalami pandangan yang minim saat melintas di ruas jalan tersebut.

“Kemudian menurut saya pandangan pengemudi tidak luas. di daerah ini tertutupi oleh rumah warga,” ucapnya.

Addhari, warga lainnya mengatakan, kejadian serupa sudah terjadi enam kali di lokasi yang sama. Ia meminta instansi terkait untuk meninjau dan menindaklanjuti agar kecelakaan lalu lintas tidak kembali terjadi.

“Kejadian kecelakaan seperti ini sudah enam kali. Maka itu kami minta pemerintah provinsi turun ke sini, untuk menambah rambu di tikungan ini. Biar tau masyarakat dari luar bahwa tikungan ini sangat berbahaya,” tuturnya.

 

error: