IMG-20250508-WA0005
IMG-20250508-WA0005
HeadlineLokal

Bagan Dihantam Badai, Nelayan di Bangka Ditemukan Tewas

299
×

Bagan Dihantam Badai, Nelayan di Bangka Ditemukan Tewas

Sebarkan artikel ini

BANGKA – Tim gabungan melakukan pencarian terhadap seorang nelayan yang dilaporkan hilang di perairan Muara Nunukan, Kabupaten Bangka, pada Jum’at (23/5/2025). Adapun nelayan tersebut bernama Tolip.

Nelayan 69 tahun itu hilang usai bagan atau tempat mereka beraktivitas melaut seketika roboh usai dihantam badai pad Jumat dinihari. Saat kejadian korban bersama dua orang rekannya.

APPLY
Scroll kebawah untuk lihat konten

Rekan korban atas nama Ahyung dan Hendri berhasil naik ke perahu mereka untuk menyelamatkan diri ke daratan, namun Tolip terjatuh dan menghilang di tengah badai.

Setelah beberapa jam dilakukan pencarian, korban ditemukan sudah ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa.

“Setiba di lokasi, tim pun segera berkoordinasi dengan keluarga dan masyarakat sekitar. Tidak lama setelah itu tim menerima informasi penemuan terhadap korban tidak jauh dari lokasi kejadian dan bergegas mengevakuasi jasad korban menuju rumah duka,” ujar Kakansar Pangkalpinang, I Made Oka, Sabtu (24/5/2025).

I Made Oka Astawa lebih jauh menyampaikan apresiasi kepada Tim SAR Gabungan dan masyarakat yang terlibat dalam melakukan pencarian terhadap korban.

“Kami Basarnas senantiasa menghimbau kepada masyarakat yang melakukan aktifitas di perairan untuk memperhatikan kondisi cuaca yang sering berubah-ubah,” katanya.

error: