BANGKA TENGAH – Insiden Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) kembali terjadi di Wilayah Hukum (Wilkum) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pangkalpinang. Kali ini, insiden tersebut terjadi pada Senin (10/3/2025) tadi pagi.
Kecelakaan tersebut terjadi di Ruas Jalan Raya Pangkalpinang-Koba. Tepatnya di tikungan tajam di Jl Kampung Jeruk, Kecamatan Pangkalanbaru, Kabupaten Bangka Tengah (Bateng).
Romadon, salah seorang masyarakat di sekitar lokasi membenarkan peristiwa nahas tersebut. Kata dia, lakalantas ini menyebabkan seorang pengendara sepeda motor merek Yamaha NMax meninggal dunia setelah diduga menabrak kendaraan jenis truk.
“Kalau informasi yang saya terima dari lapangan bahwa motor tersebut tabrak truk dari belakang. Untuk pengendara motor katanya mengalami luka parah dan meninggal dunia. Korban juga guru dan mengajar di SDN 4 Lubukbesar, Bateng,” ujarnya, Senin (10/3/2025).
Ia mengatakan korban telah dievakuasi beberapa saat setelah kejadian dari lokasi dan dibawa ke rumah sakit setempat. Ia meminta awak media untuk melakukan konfirmasi kepada pihak yang berwajib untuk kejelasan dan tindak lanjut peristiwa tersebut.
“Selebihnya saya tidak tahu persis itu bagaimana kelanjutannya. Cuma tadi sepertinya sudah dilakukan olah TKP di lokasi kejadian oleh petugas dan korban sudah dievakuasi. Selebihnya bisa dikonfirmasi kepada pihak kepolisian bang,” tambahnya.
Hingga berita ini dirilis, awak media masih terus berupaya melakukan konfirmasi kepada sejumlah pihak terkait. Khususnya pihak kepolisian untuk mencari tahu kronologi lengkap kejadian tersebut dan seperti apa tindakan yang akan diambil