Bangka Belitung

9 Pejabat Utama Polda Bangka Belitung Berganti

54
×

9 Pejabat Utama Polda Bangka Belitung Berganti

Sebarkan artikel ini
Sertijab PJU dipimipin Irjen Pol. Viktor Sihombing. Foto: Istimewa
Sertijab PJU dipimipin Irjen Pol. Viktor Sihombing. Foto: Istimewa

Irjen Pol Viktor menegaskan bahwa tantangan kepolisian ke depan menuntut personel yang mampu beradaptasi dengan lingkungan dan kebutuhan masyarakat. Tujuan akhirnya adalah menciptakan rasa aman, nyaman, serta kelancaran aktivitas masyarakat.

Berikut daftar Pejabat Utama Polda Bangka Belitung yang melaksanakan serah terima jabatan:

  1. Karo SDM Polda Babel dijabat Kombes Pol Rimsyahtono, menggantikan Kombes Pol Ariefaldi Warganegara yang mendapat tugas baru sebagai Karo SDM Polda Lampung.
  2. Dir Reskrimsus Polda Babel dijabat Kombes Pol Nanang Haryono, menggantikan Kombes Pol Jojo Sutarjo yang diangkat sebagai Dir Resnarkoba Polda Bengkulu.
  3. Dir Resnarkoba Polda Babel dijabat Kombes Pol Ronald Fredy C. Sipayung, menggantikan Kombes Pol Slamet Ady Purnomo yang bertugas sebagai Dir Resnarkoba Polda Kalimantan Tengah.
  4. Dir Pamobvit Polda Babel dijabat Kombes Pol Wahid Kurniawan, menggantikan Kombes Pol Kristanto Yoga Darmawan yang diangkat menjadi Dosen Kepolisian Madya TK II STIK Lemdiklat Polri.
  5. Dir Polairud Polda Babel dijabat Kombes Pol Rudi Syaeful Hadi, menggantikan Kombes Pol Andi Renold Humahorbo yang kini bertugas sebagai Navigator Laut Madya TK II Baharkam Polri.
  6. Kabid Propam Polda Babel dijabat Kombes Pol Afri Darmawan, menggantikan Kombes Pol Ferdiansyah yang diangkat menjadi Analis Kebijakan Madya Wabprof Div Propam Polri.
  7. Kabid Humas Polda Babel dijabat Kombes Pol Agus Sugiyarso, menggantikan Kombes Pol Fauzan Sukmawansyah yang mendapat amanah sebagai Pengawas Penyidikan Kepolisian Madya TK III Bareskrim Polri.
  8. Kabid TIK Polda Babel dijabat Kombes Pol Iman Risdiono Septana, menggantikan Kombes Pol A.F. Indra Napitupulu yang diangkat menjadi Dir Binmas Polda Lampung.
  9. Kabid Keu Polda Babel dijabat Kombes Pol Irawan Banuaji, menggantikan Kombes Pol Seffy Oktavia Brahma yang kini menjabat sebagai Kabid Keu Polda Banten.

Pergantian pejabat ini diharapkan mampu membawa semangat baru dalam meningkatkan profesionalisme, soliditas, serta kualitas pelayanan Polda Bangka Belitung kepada masyarakat, sejalan dengan tuntutan tugas kepolisian yang semakin kompleks dan dinamis.

error: